-->

Script atau Coding Class Sepeda Pada Java

HELLO FLEN - Beberapa hari ini saya sudah memposting mengenai tentang techno dan tutorial, nah kali saya akan memposting kembali mengenai tentang pemrograman. Pemograman kali ini yakni mengenai Script atau Coding Class Sepeda Pada Java, coding class ini sangatlah mudah karena masih termasuk OOP. Object Oriented Programming (OOP) adalah suatu metode pemrograman yang berorientasi kepada objek. Tujuan dari OOP ini diciptakan untuk mempermudah pengembangan program dengan cara mengikuti model yang telah ada di kehidupan sehari-hari.

Singkatnya, jadi setiap bagian dari suatu permasalahan adalah objek. Nah objek itu sendiri merupakan gabungan dari beberapa objek yang lebih kecil lagi. Saya disini akan ambil contoh Sepeda karena sesuai dengan bahasan yang disampaikan, Sepeda adalah sebuah objek. Sepeda itu sendiri terbentuk dari beberapa objek yang lebih kecil lagi seperti gir, roda, rantai dll. Sepeda sebagai objek yang terbentuk dari objek-objek yang saling berhubungan kepada objek-objek yang lainnya.

Begitu juga dengan program, sebuah objek yang besar dibentuk dari beberapa objek yang lebih kecil, objek-objek itu saling berhubungan kepada objek yang lain. Jadi, langsung saja ke pembahasan untuk membuat Script atau Coding Class Sepeda Pada Java, sekarang Anda buka aplikasi Java Netbeans dan buat projectnya. Berikut langkah-langkahnya:

Pertama
Buka Aplikasi Netbeans IDE Anda, lalu klik file > new project > java > java application > next > ganti project name sesuai kemauan Anda, misal: Pertemuan 4> hapus centang pada create main class > finish.

Kedua
Akan muncul menu pada sebelah kiri dan ada project Anda lalu akan ada  “Source Package”, klik kanan source package > new > java package > ubah nama Package sesuai kemauan Anda, misal: DasarJava (jangan pake spasi) > finish.

Ketiga
Buat 2 class dengan klik kanan DasarJava >  new, nah class pertama klik kanan DasarJava > new > Java Class dan pada class ke 1 ubah class namenya dengan Sepeda serta class ke 2 ubah class namenya dengan SepedaBeraksi > Package “DasarJava” > finish.

Keempat
Masukan Coding ini pada class Sepeda:

public class Sepeda {
int kecepatan;
int gir;

public void ubahGir(int pertambahanGir){
gir=gir + pertambahanGir;
System.out.println("Gir ="+gir);
}
public void tambahKecepatan(int pertambahanKecepatan){
kecepatan=kecepatan + pertambahanKecepatan;
System.out.println("Kecepatan ="+kecepatan);
}
}

Kelima
Masukan Coding ini pada class SepedaBeraksi:

public class SepedaBeraksi {
public static void main(String[]args){
Sepeda sepedaku= new Sepeda();
sepedaku.kecepatan=10;
sepedaku.gir=2;
sepedaku.tambahKecepatan(30);
sepedaku.ubahGir(3);

}
}

Untuk menjalankannya, Anda tinggal mengklik kanan SepedaBeraksi pada DasarJava > compile file > run file, lalu hasil outputnya akan seperti dibawah ini:

www.helloflen.com

Sekian artikel mengenai pemrograman Script Atau Coding Class Interface Lampu Pada Java, semoga bisa dapat membantu Anda dan bermanfaat bagi Anda pada saat melakukan pengerjaan tugas atau belajar tentang mengenai java.

Klik untuk berkomentar