HELLO FLEN - Pada pemrograman java kali ini, saya akan menjelaskan tentang Kelas Inner yang terdapat pada Java. Pada artikel Coding Membuat Button Dengan Menggunakan Kelas Inner Pada Java ini saya akan memakai Kelas Inner yang terdapat pada Java dan Java ini sendiri membolehkan programmer menyisipkan suatu kelas ke dalam kelas lainnya. Kelas sisipan ini disebut Kelas Inner. Kelas Inner yang terdapat pada Java berguna untuk mendukung suatu proses yang akan dijalankan oleh kelas luarnya. Berikut dibawah ini beberapa ketentuan pada Kelas Inner:
- Kelas Luar yang mengandung kelas Inner, bila dikompilasi akan menghasilkan dua file *.class, yaitu Luar.class dan Luar$Inner.class
- Kelas Inner boleh tidak diberi nama, yang disebut Anonymous Inner.
- Kelas Inner dapat diberi modifier akses public, atau protected, atau default, ataupun private.
- Untuk mengakses referensi this dari kelas luar digunakan bentuk NamaKelasLuar.this.
- Kelas Luar ikut bertanggung-jawab dalam instansiasi kelas Inner (yang non static) . Kalau objek kelas Luar adalah a, dan objek kelas Inner adalah b, maka sintaks yang benar adalah:
Luar a = new Luar();
Luar.Inner b = a.new Inner(); - Jika kelas Inner bersifat static, maka objek milik kelas Inner dapat dibuat sendiri tanpa melalui kelas Luarnya, (Artinya kelas Inner tidak dapat mengakses attribute ataupun method non static milik kelas Luarnya).
Penggunaan Kelas Inner ini lazim digunakan untuk membuat handler di method main() pada suatu aplikasi GUI, dan Handler merupakan bagian program yang akan memproses event-event yang dipicu ketika user berinteraksi dengan komponen-komponen GUI. Berikut dibawah ini Coding Membuat Button Dengan Menggunakan Kelas Inner Pada Java dengan handlernya dari kelas Inner dan langkah-langkahnya:
Pertama
Buka Aplikasi Netbeans IDE Anda, lalu klik file > new project > java > java application > next > ganti project name sesuai kemauan Anda, misal: UjiCoba > hapus centang pada create main class > finish.
Kedua
Akan muncul menu pada sebelah kiri dan ada project Anda lalu akan ada “Source Package”, klik kanan source package > new > java package > ubah nama Package sesuai kemauan Anda, misal: BelajarJava (jangan pake spasi) > finish.
Ketiga
Buat class dengan klik kanan BelajarJava > new > isikan Class Name dengan misal: testcoding > Package “BelajarJava” > finish.
Keempat
Masukan Coding ini pada class testcoding.java:
import java.awt.*;
import java.awt.event.*;
import javax.swing.*;
public class testcoding extends JFrame {
private JButton btn;
public testcoding (){
super("Demo JButton Inner Class");
Container c = getContentPane();
c.setLayout(new FlowLayout());
btn = new JButton("Button");
c.add(btn);
// membuat event handler
ButtonHandler handler = new ButtonHandler();
btn.addActionListener(handler);
setSize(275, 100);
show();
}
public static void main(String args[]) {
testcoding app = new testcoding();
app.addWindowListener(new WindowAdapter() {
public void windowClosing(WindowEvent we) {
System.exit(0);
}
});
}
// kelas Inner untuk Event Handling pada button
private class ButtonHandler implements ActionListener {
public void actionPerformed(ActionEvent ae) {
JOptionPane.showMessageDialog(null,
"anda telah menekan"
+ae.getActionCommand()+"\n"
+"Handler button ini pakai kelas Inner");
}
}
}
Untuk menjalankannya, Anda tinggal mengklik kanan testcoding pada BelajarJava > compile file > run file, lalu hasil outputnya akan seperti dibawah ini:
Klik tombol "Button" dan bila coding tersebut berhasil, nanti akan muncul pesan atau notifikasi. Sekian artikel mengenai pemrograman Coding Membuat Button Dengan Menggunakan Kelas Inner Pada Java, semoga bisa dapat membantu Anda dan bermanfaat bagi Anda pada saat melakukan pengerjaan tugas atau belajar tentang mengenai java.